02/06/2010 - 02/06/2014, dari PD Afsel ke PD Brazil, tdk terasa 4 tahun sudah di P*****r 2*.. (Cxx x, 2010)
Mengukur waktu yang berlalu dengan datangnya Piala Dunia, sudah 4 tahun 8 hari sejak hari ketika saya resmi bekerja di tempat saya yang sekarang.
Berawal dari ketidaknyamanan di kantor yang lama, butuh satu kali ujian tulis dan wawancara awal di PT Askes (sekarang BPJS Kesehatan) dan satu lagi ujian tulis dan wawancara awal juga di Badan POM, hingga akhirnya saya berlabuh (halah), terdampar di tempat saya yang sekarang, setelah lewat registrasi online, dilanjutkan dengan seleksi administrasi, ujian tulis dan wawancara user, hingga tahap pemeriksaan kesehatan. Rangkaian menegangkan yang, Alhamdulillah, berlangsung relatif singkat, hanya sebulan.
Gagap dengan lingkungan dan sistem baru, silau dengan segala perbedaan (dalam artian, lebih baik) yang ditemukan, awalnya ada kebanggaan. Kemudian.. menemukan tuntutan kinerja dan kompetensi yang lebih tinggi, mulai ragu sekiranya saya mampu memenuhi ekspektasi perusahaan.
Kini, kadang menemukan kebuntuan dan sedikit putus asa, optimisme, keraguan, motivasi yang membuncah, semangat yang menggebu, kecemasan, kekhawatiran, kesenangan, kekecewaan, ketegangan..
Aah.. alangkah kayanya hidup ini.. Alhamdulillah..
No comments:
Post a Comment